Purwokerto – Guru Al-Quran Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto mengadakan kegiatan Yaumu Nida’il Quran. Ini adalah kali pertama halaqoh Al-Quran di Masjid Fatimatuzzahra (Mafaza) Kompleks UNSOED, Grendeng Purwokerto, Sabtu (26/08).
Yaumu Nida’il Quran atau Cerahkan Harimu dengan Al-Quran merupakan kegiatan halaqoh dengan tujuan membentuk karakter santri agar lebih cinta dengan Al-Quran.
Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang refreshing anak-anak dalam menghafal quran.
Peserta merupakan santriwati level IX (sembilan) yang terdiri dari kelompok halaqoh program itqon dan ziyadah.
Untuk program itqon, anak-anak muraja’ah juz 30 dan juz 1. Sementara program ziyadah, mereka setoran hafalan seperti biasa.
Tampak seluruh peserta khusyuk menghafal Al-Quran dan secara bergantian menyetorkan ke guru pembimbing masing-masing.
Bagi peserta dengan jumlah setoran terbanyak dan tersedikit kesalahan dalam setoran mendapatkan reward dari guru Al-Quran.
Baca Juga : Santri AABS Lakukan Safari Qiyamul Lail di Masjid Fatimatuzzahra Purwokerto
Nantinya Yaumu Nida’il Quran menjadi kegiatan rutin sebagai bentuk refreshing anak-anak dalam menghafal quran.
“Selamat mengikuti kegiatan dengan baik. Harapannya nanti bisa meningkatkan motivasi antuna dalam menghafal Al-Quran.” Jelas ustazah Evti Falinda, S.Pd.I., saat menyampaikan sambutan.
Tidak hanya menghafal, anak-anak juga bermain games ‘Jejak Rasul’ sebelum kembali ke sakan. Tentunya games ini berkaitan dengan hafalan Al-Quran.
Galeri Foto








