Purwokerto – Muhammad Asyraf Basalamah, siswa SMP Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto berhasil meraih Medali Perunggu Ajang Kompetisi Sains Indonesia (AKSI) 2023, (20/08).
Pusat Kejuaraan Sains Nasional (puskanas.id) di bawah naungan Yayasan Berlian Hati Mulia kembali menggelar Ajang Olimpiade Sains Tingkat Nasional pada Ahad, 27 Agustus 2023.
Acara tersebut diselenggarakan secara daring dengan menggunakan website app.puskanas.id yang bertajuk Ajang Kompetisi Sains Indonesia (AKSI) 2023.
Adapun jenis perlombaan jenajng SMP/MTs. meliputi bidang Matematika, IPA, IPS, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan PKn.
Pada perlombaan AKSI 2023 ini, SMP AABS Purwokerto mengirimkan delegasinya.
Melalui ananda Muhammad Asyraf Basalamah, SMP AABS sukses membawa pulang Medali Perunggu Bidang IPS.
Ia berhasil mengharumkan nama AABS Purwokerto di kancah Nasional dalam ranah akademik.
Ananda Asyraf adalah siswa kelas VII (tujuh) SMP AABS Purwokerto.
MasyaAllah tabarakallah! Keep grow up anak-anak solehah.
Baca Juga : Siswi SMP AABS Raih Dua Medali OMNAS 12 Tingkat Nasional
Baca Juga : Tiga Siswi SMP AABS Torehkan Prestasi Membanggakan!
Sebagai informasi, SMP AABS mempunyai program unggulan, yakni Bina Prestasi.
Bina Prestasi merupakan program khusus bagi siswa-siswi AABS untuk meningkatkan prestasi di bidang akademik maupun non-akademik.
Siswa yang mempunyai kemampuan akademik di mata pelajaran tertentu dan keterampilan khusus di olahraga tertentu akan mendapat kelas intensif.
Untuk bidang akademik meliputi bidang IPA, Matematika, IPS, KIS (Karya Ilmiah Siswa), Bahasa Arab, dan Bahasa Inggris dengan bimbingan langsung dari ustaz/ustazah yang profesional di bidangnya.
Begitu juga dengan bidang non-akademik, lebih khusus untuk lomba olahraga dengan pembimbing dari ustaz/ustazah terkait bidang lomba.