Purwokerto – Indahnya merasakan bulan suci Ramadan di Negeri Para Nabi (Mesir) tercermin dari raut wajah peserta Overseas 7 SMA Al Irsyad Al Islamiyyah Boarding School (AABS) Purwokerto, (25/03/2023).
Terlihat anak-anak menyantap hidangan berbuka dengan lahap. Aneka menu berbuka tersaji di masing-masing kelompok halaqoh.
Beberapa menu yang tertangkap kamera, seperti roti, jus buah, nasi dan lauk pauknya.
Setelah berbuka puasa, peserta Overseas 7 menunaikan ibadah salat tarawih di Masjid Haji Nur Khotob.
Kemudian kegiatan berlanjut, anak-anak mulai mengaji dan menghafal Al-Qur’an bersama musyrif/ah.
Sebagai informasi, masyarakat Mesir memiliki berbagai kekhasan (tradisi) selama Ramadan.
Baca Juga : Rihlah Tsaqafiyyah Overseas 7 Mesir
Apa saja tradisi khas Ramadhan di Mesir? Mengutip dari Republika.id, beberapa tradisi khas di Mesir antara lain :
Pertama, seperti halnya Muslimin Indonesia, masyarakat Mesir pun memiliki budaya membangunkan orang-orang pada waktu sahur.
Pelaksanaanya adalah para penabuh genderang (mesaharati) berkeliling dari rumah ke rumah sambil menabuh tambur berukuran kecil atau sedang di tangan.
Tak jarang penghuni rumah memberikan hadiah kecil kepada para mesaharati walaupun mereka tidak memintanya.
Kedua, ciri suasana iftar di Mesir yakni sebelum azan maghrib berkumandang, orang-orang berburu penganan atau kudapan. Salah satu sajian khas setempat ialah roti lebar.
Tidak seperti hari-hari biasa, pada bulan Ramadan penjualan kudapan itu melonjak tinggi.
Ketiga, pada malam hari suasana jalanan di Mesir semakin meriah dengan kerlap-kerlip lampu. Anak-anak dan remaja berkumpul bersama orang tua mereka untuk mendekorasi setiap jalan dengan zeenat Ramadan.
Zeenat Ramadan yakni pernak-pernik tali segitiga berwarna-warni ini dipasang bolak-balik di antara balkon, dengan lentera dan lampu berwarna.
Dekorasi itu memberikan kesan suasana jalan yang menyenangkan.
Waahh senangnya bisa merasakan Ramadan di Mesir yaa!